Ad Code

Tabbed Yahoo Messenger

Defaultnya Yahoo Messenger memisahkan ruang chating antara satu user dengan user yang lain ke dalam window yg berbeda-beda. Jika kita chating dengan 10 orang sekaligus maka akan muncul 10 window.

Jika anda nggak menyukai  itu, anda bisa merubahnya menjadi tabbed seperti menu terpopuler/terbaru/komentar di atas (tengah). Caranya dengan mengedit regedit. Cara gampangnya download file di link bawah tulisan ini (cara II).

Cara I :

Buka regedit dengan cara Start > Run

Ketik regedit , kemudian klik OK.

Klik HKEY_CURRENT_USER > Software > yahoo > pager

Klik kanan New > Dword value . Klik Enter.

Edit New Value # 1 dengan Tabbed IM.

Klik kanan pada Tabbed IM , pilih Modify.

Edit 0 menjadi 1.  Klik OK.

Tutup Yahoo Mesenger, kemudian buka lagi. Semoga berhasil.

Cara II ( pilih salah satu):

Cara gampang download disini . Ekstrak dan klik 2 kali, klik OK.

Tutup Yahoo Mesenger, kemudian buka lagi. Semoga berhasil.


Close Menu