Ad Code

NetStatus Script PHP untuk Memonitor Jaringan

Tampilan NetStatus

Tadi saya kok teringat dengan aplikasi yang yang sudah lama saya buat yang mana saat itu saya jadi network administrator suatu perusahaan swasta dan sedang belajar PHP dan MySQL. Memang sih waktu itu saya buat dengan program PHP yang acak-acakan maklum waktu itu masih belajar. Program tersebut saya namakan Netstatus. NetStatus adalah Script PHP untuk Memonitor Jaringan komputer. Dengan Netstatus tersebut kita bisa melakukan monitoring terhadap jaringan kita apakah client A, B, C dan D online atau offline dengan menggunakan command ping berbasis website. Memang ada kelemahannya sih yaitu jika service ping di tutup firewall. Tapi nggak ada salahnya kan saya bagi-bagi pengetahuan disini. Syukur-syukur jika anda punya tugas dari dari bos atau kuliah anda bisa tinggal install saja.

Netstatus tersebut saya buat menggunakan script PHP dan database MySQL sebagaimana yang saya jelaskan diatas. Cukup sederhana cara kerjanya dan saya kira anda juga bisa membuatnya. Hasilnya seperti yang saya tampilkan dalam gambar diatas. Jika anda berminat silakan download source code-nya di Netstatus.

Semoga saja saja bisa membantu anda dan membuat anda senang.

Close Menu