Ad Code

Bangga Memakai Baju Batik

Bangga Memakai Baju Batik ya itulah ungkapan yang bisa saya sampaikan saat penetapan hari jadi Batik Indonesia tanggal 2 Oktober 2009 ini. Dimana di hari ini Batik akan dijadikan sebagai warisan budaya Indonesia oleh UNESCO. Terlepas dari penetapan tersebut dimana juga sebagai tanda kemenanangan perebutan hak dari Malaysia yang mengklaim Batik sebagai warisan budayanya, saya secara pribadi merasa senang saat memakai batik.

Mungkin batik sering kita lihat dan pakai dengan imej suasana resmi walaupun juga ada batik yang di desain dengan suasana santai. Saya sendiri terlepas seperti resmi atau santai nggak masalah yang penting saya merasa lebih senang, lebih pede (percaya diri) saat memakai batik. Saya kira selain saya yang menyukai batik banyak orang luar negeri yang juga menyukainya.

Saat memakai batik saya terkesan lebih elegan gitu, dan yang terpenting lebih cakep he he he (narsis mode on). Memang saat ini banyak orang yang bergaya dengan model yang neko-neko dengan alasan perkembangan zaman. Bagi saya saya sendiri seeh perkembangan zaman tidak selalu harus berubah total atau baru tapi bisa berupa pengembangan atau inovasi baru atas semua yang ada. Selama yang ada itu baik dan bagus kenapa nggak dipakai ?

Termasuk batik, dengan batik kita bisa terlihat sopan. Dimana itulah salah satu sebagai wujud pengejawantahan bangsa Indonesia dahulu yang terkenal ramah tamah dan memiliki tepo seliro yang tinggi. Dengan karakteristik demikian sangat cocok bin pas nan tepat dengan memakai batik.

Eh mengakhiri artikel ini saya hanya mengajak untuk Kenali dan Kunjungi Objek Wisata di Pandeglang. Oh iya hari ini saya memakai batik, saya bangga dan sangat menikmatinya.

Close Menu